Pengalaman Pemesanan Tiket KA Prameks Kutoarjo - Yogyakarta secara Go Show atau Keberangkatan Langsung

Hai sobat!

Kali ini, saya akan berbagi pengalaman dalam menggunakan jasa kereta api Prambanan Ekspres atau yang biasa dikenal dengan nama Prameks.
Pada saat itu, saya menggunakan jasa Prameks dari Stasiun Kutoarjo dengan tujuan ke Stasiun Tugu Yogyakarta. Bagi Anda yang berkeinginan menggunakan transportasi Prameks dari wilayah Purworejo dan sekitarnya, saya sarankan untuk memulai perjalanan Anda dari Stasiun Kutoarjo. Hal ini dikarenakan Prameks yang berangkat dari arah barat akan start di Stasiun Kutoarjo. Urutan pemberhentian stasiun Prameks dari Kutoarjo ke Stasiun Tugu Yogyakarta yakni: Stasiun Kutoarjo-Stasiun Jenar-Stasiun Wates-Stasiun Tugu Yogyakarta. Semakin jauh letak stasiun keberangkatan terhadap letak stasiun start-nya, kuota tiket yang akan dicetak oleh pihak stasiun akan semakin sedikit, tergantung pada jumlah tiket yang telah dicetak oleh stasiun sebelumnya. Jadi, Anda harus lebih bijak dalam me-manage waktu. Pada saat weekend atau saat jam libur kerja, biasanya jumlah pengguna transportasi KA Prameks akan meningkat. Setidaknya, Anda harus mengantre 3 jam sebelum keberangkatan. Sebelum 3 jam keberangkatan, loket belum akan dibuka. Hal ini dikarenakan loket akan dilayani secara bertahap sesuai jam keberangkatan kereta.

Loket pembelian tiket Prameks go show (Keberangkatan Langsung) akan dibuka 3 jam sebelum jadwal keberangkatan. Pembelian tiket go show ini cukup mudah. Pertama, Anda harus mengantre terlebih dahulu. Setelah giliran Anda tiba, Anda cukup mengatakan berapa jumlah tiket yang akan Anda beli. Setelah itu, petugas loket akan mencetak berapa jumlah tiket yang akan Anda beli kemudian memberikannya pada Anda apabila Anda sudah membayar ^^.  Biasanya, satu orang akan diberikan kesempatan pemesanan tiket maksimal 4 tiket. Jika Anda akan memesan 5  8 tiket, Anda harus mengajak rekan/teman/saudara yang akan pergi bersama Anda untuk ikut mengantre. Begitu pula untuk pemesanan tiket 9  12 dan seterusnya. Jika pemesanan tiket go show KA Prameks sudah selesai, Anda akan menunggu kedatangan KA Prameks ke stasiun keberangkatan Anda.

Informasi bagi Anda yang berangkat melalui stasiun Kutoarjo, loket tiket KA Prameks go show berada di pintu sebelah timur.

Jadwal KA Prameks ini berlaku mulai tanggal 1 April 2017. Jika Anda memilih Stasiun Kutoarjo sebagai stasiun keberangkatan Anda, hanya ada 4 jadwal keberangkatan KA Prameks, yakni:
~ 06.00 WIB
~ 08.35 WIB
~ 15.50 WIB
~ 18.50 WIB

Sementara itu, jika Anda akan menuju Stasiun Kutoarjo dari Stasiun Tugu Yogyakarta, Anda juga harus melakukan hal yang sama, yaitu bagi Anda yang akan memesan tiket KA Prameks tujuan Stasiun Kutoarjo secara go show atau keberangkatan langsung. Anda dapat memesan tiket go show KA Prameks di Stasiun Tugu pada pintu selatan bagian timur atau sebelah timur pintu masuk Stasiun Tugu Yogyakarta. Di sana, ruangan untuk pemesanan tiket go show berada di ruangan sebelah utara.

Jadwal keberangkatan KA Prameks ke arah barat dari stasiun Tugu Yogyakarta ada 4 jadwal keberangkatan, yakni:
~ 04.30 WIB
~ 06.24 WIB
~ 13.32 WIB
~ 17.24 WIB
Jadwal tersebut berlaku mulai 1 April 2017.

Tarif tiket KA Prameks
~ Solo  Jogja : Rp8.000,-
~ Jogja  Kutoarjo : Rp8.000,-
~ Solo  Kutoarjo : Rp15.000,-

Stasiun Pemberhentian
Kutoarjo-Jenar-Wates-Yogyakarta-Lempuyangan-Maguwo-Brambanan (jadwal tertentu)-Klaten-Purwosari-Solo Balapan.

Nah, itulah tadi pengalaman pertama kali yang saya dapatkan saat menggunakan jasa Kereta Api Prambanan Ekspres atau Prameks. .

You never fail until you stop trying ~ Albert Einstein.

Semoga  bermanfaat........


Author : Ulfah Nur Azizah

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MATERI ASMAUL HUSNA KELAS 10 SEMESTER 1

Laporan Praktikum Kimia Percobaan A2 Penurunan Titik Beku Larutan